Halaman 2328
Teks Arab
حَدَّثَنَا أَبُو حَامِدِ بْنُ جَبَلَةَ، قَالَ: ثنا مُحَمَّدُ بْنُ إِسْحَاقَ، قَالَ: ثنا مُحَمَّدُ بْنُ الصَّبَّاحِ، قَالَ: ثنا سُفْيَانُ، قَالَ: قَالَ مُطَرِّفٌ: لَوْ وُزِنَ خَوْفُ الْمُؤْمِنِ وَرَجَاؤُهُ لَوُجِدَا سَوَاءً لَا يَزِيدُ أَحَدُهُمَا عَلَى صَاحِبِهِ
Teks Indonesia
Abu Hamid bin Jabalah menceritakan kepada kami, ia berkata: Muhammad bin Ishaq menceritakan kepada kami, ia berkata: Muhammad bin Ash-Shabbah menceritakan kepada kami, ia berkata: Sufyan menceritakan kepada kami, ia berkata, "Mutharrif berkata, `Seandainya rasa takut seorang mukmin dan harapannya ditimbang, niscaya akan didapati sama. Salah satunya tidak melebihi yang lainnya`."