Hadist Ke- 5359
Teks Arab
أَخْبَرَنَا قُتَيْبَةُ قَالَ حَدَّثَنَا حَمَّادٌ عَنْ أَيُّوبَ عَنْ عِكْرِمَةَ عَنْ ابْنِ عَبَّاسٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ صَوَّرَ صُورَةً عُذِّبَ حَتَّى يَنْفُخَ فِيهَا الرُّوحَ وَلَيْسَ بِنَافِخٍ فِيهَا
Teks Indonesia
Telah mengkabarkan kepada kami Qutaibah ia berkata; telah menceritakan kepada kami Hammad dari Ayyub dari Ikrimah dari Ibnu Abbas ia berkata, ` Rasulullah ﷺ bersabda: "Barangsiapa membuat suatu gambar, maka pada hari kiamat ia akan disiksa hingga ia meniupkan ruh pada gambar tersebut, padahal ia tidak akan bisa."